Senin, 17 Juni 2013

Jumlah Peserta SBMPTN Panlok Jember Menurun


JEMBER – Jumlah peserta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di panitia lokal (Panlok) Jember tahun ini mencapai 8.866 orang. Mereka terbagi di tiga kelompok ujian yang berbeda, yakni Sains Teknologi sebanyak 3.606 orang, Sosial Humaniora sebanyak 3.378 orang dan Campuran sebanyak 1.882 orang. Jumlah tersebut berkurang dibandingkan dengan jumlah peserta tahun lalu.

Menurut Kepala Humas dan Protokol Unej, Rokhani, peserta SBMPTN tahun ini menurun dibandingkan tahun lalu. Tahun lalu SBMPTN ini disebut dengan SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri). Sedangkan SNMPTN tahun ini menggantikan ujian masuk jalur undangan.

Tahun lalu peserta SBMPTN di Panlok Jember mencapai 9.470 orang. "Sekarang 8.866 turun 604 orang. Ini tidak aneh, karena kuota terbanyak yakni 50 persen sudah diambil SNMPTN. SBMPTN tahun ini kuotanya 30 persen," ujar Rokhani kepada Surya, Senin (17/6/2013).

Menurut dia, kuota calon mahasiswa baru jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di Kampus Tegalboto UNEJ sebanyak 1.487 kursi, sehingga ribuan peserta harus bersaing ketat untuk masuk Perguruan Tinggi Negeri Universitas Jember ini. (hsm)

0 komentar: